
Jakarta, PINews.com - Menteri Agama (Menag) Lukman Hakim Syaifuddin tak memungkiri jika pejabat hingga pegawai Kementerian Agama (Kemenag) mengalami imbas pasca dugaan korupsi penyelenggaraan haji 2012-2013 ditingkatkan menjadi penyidikan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Menurut Lukman, anak buahnya saat ini tengah dilanda kekhawatiran dan ketakutan menyikapi proses penyidikan kasus yang telah menyert Suryadharma Ali sebagai tersangka.
"Memang jujur sebagian pejabat dan pegawai alami demoralisasi, ada semacam kekawatiran atau ketakutan terkait proses (penyidikan) KPK," ungkap Lukman Hakim Syaifuddin usai bertemu pimpinan KPK di kantor KPK, Setiabudi, Jakarta Selatan, Selasa (10/6). Lukman sendiri hadir di KPK guna meminta saran dari KPK menyangkut upaya pembenahan Kemenag pasca dilantik Presiden Susilo Bambang Yudhoyono sebagai Menag baru menggantikan Suryadharma Ali (SDA).
Lukman mengklaim jika dirinya berupaya untuk mengangkat moral para pejabat atau pegawai Kemenag pasca kasus tersebut mencuat. Namun, disisi lain Lukman selaku Menag yang baru tetap menghormati proses penyidikan yang tengah dilakukan KPK.
"Saya tidak bisa intervensi KPK, saya hanya angkat moral bahwa kerja sesuai semboyan Kemenag yaitu ikhlas beramal, mudah-mudahan moral mereka kembali," ungkapnya.
Lukman pada kesempatan ini, menekankan bahwa dirinya tak akan ragu untuk mencopot pejabat atau pegawai yang terindikasi terlibat dugaan korupsi penyelenggaraan ibadah haji. "Bagaimanapun juga proses hukum harus diikuti, selama bisa dibuktikan oleh penegak hukum," tandasnya.
- Danrem Dikuasai Kolonel Angkatan 1990-an, Anak Try Sutrisno dan Menantu Luhut Bersaing Jadi Jenderal
- Menyigi Potensi Peraih Adhi Makayasa Polri Beroleh Pangkat Tertinggi
- Kursi Jenderal untuk Jebolan Akademi TNI 1993
- Tahun 2015 Jumlah Pengguna Narkoba di Indonesia Capai 5 juta orang
- Bintang Terang Alumni Akmil 1989

DUMAI,PINews.com - Program Posyandu Sehati, bagian dari Gerakan Komunitas Sehati yang digagas oleh P
- Pupuk Booster Katrili Inovasi Pertanian PGE yang Sukses Raih Penghargaan Internasional
- Jamur Bertenaga Matahari Inisiasi Pertamina NRE, Tumbuh Subur Menyambut Idul Fitri
- Kilang Pertamina Internasional Segera Uji Coba Produksi Bioavtur Berbahan Minyak Jelantah
- Pertamina Fasilitasi Sertifikasi Halal dan HaKI untuk Genjot Daya Saing UMKM