Berang Bus Rusak, Ahok Akan Kembalikan Bus Yang Tidak Sesuai Spek
Credit by: Wakil Gubernur Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama (Istimewa)

Jakarta, PINews.com - Rusak dan karatannya 5 unti bus transjakarta dan 10 Unit Bus Kota Terintegrasi Busway membuat geram Wakil Gubernur Basuki Tjahaja Purnama atau yang akrab dipanggil Ahok.

Ahok tidak segan-segan akan memulangkan 15 unit bus ke PT Ankai Automobile China selaku Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM) jika dalam pemeriksaan terbukti spek tidak sesuai dengan yang telah disepakati sebelumnya.

“Kalau pemeriksaan nggak layak dan nggak sesuai spek, ya kita balikin. Kita nggak mau terima lebih tepatnya” kata Ahok di Jakarta (14/2).

Ahok menegaskan lebih baik memiliki armada bus sedikit dengan kondisi prima disbanding armada bus banyak tapi mudah rusak.

“Nggak apa-apa, kita kan nggak mau terima yang sebulan sudah hancur," katanya.

Sebelumnya diketahui armada 15 armada bus yang baru didatangkan dari China mengalami kerusakan maupun karatan. Disinyalir air laut selama pengiriman dengan kapal lah yang menjadi alas an rusaknya beberapa bagian bus.

Namun saat ini sedang dilakukan pemeriksaan apakah ada kerusakan di bagian rangka dan mesin.

Editor: Rio Indrawan