Wow, Xiaomi Segera Produksi Drone Untuk Saingi Phantom DJI
Credit by: Phantom DJI selama ini menjadi pemain utama dalam industri Drone (ist)

Jakarta, PINews.com - Xiaomi benar-benar menggeliat di dunia teknologi. Tidak puas dengan hanya menggebrak dunia smartphone, perusahaan teknologi asal negeri Tiongkok itu sudah menjajah pasar Drone.

Selama ini teknologi drone dikuasai Phantom DJI. Dengan niat Xiaomi ini, tentu persaingan di dunia drone akan semakin menarik.

Dilansir dari Gizmochina, kabar terbaru memberitakan bahwa Xiaomi menyerahkan pengembangan drone kepada tim khusus UAV yang diberi nama Flymi. Bahkan sebenarnya Flymi telah memiliki prototipe pertama drone, akan tetapi karena desain dan teknologi yang dimiliki terlalu mirip Phantom DJI, maka Flymi urung merilisnya ke pasaran.

Perbaharuan diyakini terus dilakukan Flymi, sehingga rumor beredar tahun ini drone Flymi akan bisa memasarkan drone buatannnya tentu dengan teknologi dan desain yang telah disempurnakan. Belum diketahui berapa harga drone versi Flymi ini nantinya, namun harga miring tentu menjadi harapan konsumen seperti apa yang dilakukan Xiaomi pada produk smartphone-nya.

Kemajuan Xiaomi memang diakui sangat pesat. Di pasar smartphone sendiri mereka berhasil menggeser posisi Sony dan membayangi Samsung serta Apple sebagai produsen smartphone terbesar di dunia.

Beberapa bulan lalu Xiaomi memperkenalkan berbagai perangkat IOT (Internet Of Things) garapannya  mulai dari vacuum cleaner, TV Xiaomi Air dan bahkan game controller Xiaomi.

Editor: RI