Hebat, Indonesia Sabet Gelar Best National Costume di Miss Universe 2015
Credit by: Elvira Devinamira berhasil meraih Best National Costume dalam ajang Miss Universe 2015 (just jared.com)

Florida, PINews.com - Ajang tahunan Miss Universe 2015 telah berakhir. Puncak kontes kecantikan dunia itu diselenggarakan di Trump National Doral Miami, Florida, USA, Minggu, (25/1) waktu setempat.

Indonesia yang diwakili Elvira Devinamira berhasil meraih Best National Costume. Kemenangan ini berdasarkan vote yang dikumpulkan dari media sosial. Indonesia mengalahkan Argentina, India, Kanada, dan Jerman.

Gaun megah yang dipakai oleh wanita kelahiran Surabaya itu bertemakan,"The Chronicle of Borobudur". Terdiri atas dua potongan kostum, yakni atas dan bawah, kostum yang dikenakan memang sekilas seperti replica candi Borobudur. Berbagai motif dan corak aksen emas makin membuat kostum itu meriah dan epik.

Kostum itu merupakan satu dari 44 kostum yang dibawa pada pagelaran tersebut. Gaun mewah itu merupakan rancangan Dynand Fariz, yang beratnya mencapai hingga 20kg.

Pemenang Miss Universe 2015 sendiri berasal dari kontestan asal Kolombia, Paulina Vega setelah mengandaskan kontestan dai tuan ruma Amerika Serikat. Sedangkan Elvira hanya berhasil masuk 15 besar. Indonesia bersaing dengan beberapa negara lainnya seperti, Venezuela, Amerika Serikat, Prancis, India, Italia, Kolombia, Spanyol, Philipina, Argentina, Jamaika, Ukraina, Brasil, Belanda, dan Australia.

Editor: RI