
Madinah, PINews.com - Kerajaan Arab Saudi mengerahkan 6.000 orang yang terdiri dari tukang bangunan, teknisi dan penyelia konstruksi untuk menyelesaikan renovasi dan perluasan temapt paling suci di planet bumi bagi umat Islam, Masjid Nabawi, di Madinah.
Ribuan pekerja tersebut membangun infrastruktur di sisi timur dan barat masjid. Selain itu, sebagian dari mereka juga membangun lebih dari 100 properti termasuk Pasar Ansar, gedung Awqaf dan rumah sakit anak-anak.
Seperti dilansir dari Albawaba, Perluasan dan renovasi tidak hanya difokuskan pada bangunan utama masjid, melainkan ruang bawah tanah, sistem otomatisasi bangunan, dan lingkungan sekitarnya, dengan luas total properti diperkirakan mencapai 12,5 hektar.
Sementara sebagian pekerja lainnya merampungkan konstruksi perpustakaan Raja Abdullah dan sejumlah hotel besar yang mengelilingi Masjid Nabawi.
Masjid Nabawi nantinya dapat menampung lebih dari 1,8 juta jemaat dan merupakan jumlah terbanyak yang dapat ditampung dalam sejarah Masjid Nabawi.
Perluasan Masjid Nabawi merupakan bagian dari proyek yang diprakarsai oleh Penjaga Dua Masjid Suci Raja Abdullah senilai 25 miliar riyal atau setara Rp 85,3 triliun.
- Danrem Dikuasai Kolonel Angkatan 1990-an, Anak Try Sutrisno dan Menantu Luhut Bersaing Jadi Jenderal
- Menyigi Potensi Peraih Adhi Makayasa Polri Beroleh Pangkat Tertinggi
- Kursi Jenderal untuk Jebolan Akademi TNI 1993
- Tahun 2015 Jumlah Pengguna Narkoba di Indonesia Capai 5 juta orang
- Bintang Terang Alumni Akmil 1989

JAKARTA, PINews.com - PT Kilang Pertamina Internasional (KPI), subholding Refining and Petrochemical
- Pertamina Fasilitasi Sertifikasi Halal dan HaKI untuk Genjot Daya Saing UMKM
- Kabar Gembira, Produksi Minyak Pertamina Diawal Tahun Tembus 553,67 Ribu Barel Per Hari
- Kiprah 17 Tahun Pertamina Drilling Membantu Pencapaian Produksi Migas Nasional
- Ini Inisiatif Pertamina Drilling untuk mengurangi Emisi Karbon